Selasa, November 12, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Temu Tokoh Kotabumi Selatan, Ini Harapan Kesbangpol Lampung Utara

Suasana temu tokoh Kecamatan Kotabumi Selatan. | Mukaddam/Jejamo.com
Suasana temu tokoh Kecamatan Kotabumi Selatan. | Mukaddam/Jejamo.com

Jejamo.com, Lampung Utara – Syahdar M, Kabid Bina Ideologi dan Wasbang Kesbangpol Pemkab Lampung Utara, mengimbau warga selalu meningkatkan kebersamaan untuk membangun kabupaten ini. Mewakili Kepala Badan Firmansyah, usai dialog tokoh hari kedua di Kecamatan Kotabumi Selatan, kepada jejamo.com ia meminta masyarakat menjaga situasi agar tetap aman dalam kebersamaan.

“Hendaknya masyarakat tidak terbawa isu negatif yang dapat memecah belah persatuan yang akan menimbulkan perpecahan,” ujarnya.

Ia menghendaki agar suasana yang aman saat ini tidak tercemari oleh perbedaan suku, agama, ataupun golongan, dan tetap selalu dijaga agar tidak rusak karena kepentingan salah satu golongan.

“Kami juga berterima kasih kepada semua lapisan atas partisipasi sehingga daerah tetap aman dan dapat melaksanakan pembangunan dengan baik. Kami juga berharap agar kita dapat melaksanakan pembangunan dalam situasi yang nyaman,” ujarnya.

Hal senada diungkapkan juga Camat Kotabumi Selatan Ibrodi Wilson saat menutup acara yang dilaksanakan selama dua hari tersebut.

“Saya berterima kasih kepada semua pihak atas kehadiran dalam dialog tokoh. Kami berharap masyarakat tidak bosan mengikuti acara semacam ini,” ujarnya.(*)

Laporan Buhairi Aidi dan Mukaddam, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini