Jejamo.com, Lampung Selatan – Tiga hari menjalani masa isolasi karena terpapar covid-19, calon wakil bupati Lampung Selatan yang diusung Partai Golkar, PKS, dan Demokrat, Antoni Imam, makin bugar dan sehat.
Pagi ini ia mengisi waktunya di kamar isolasi di rumahnya di Sidomulyo dengan berolahraga. Ia mengangkat berkali-kali dumble dan bermandikan sinar matahari pagi.
Olahraga buat Antoni Imam memang sudah jadi keseharian. Maklum, anggota dewan empat periode ini sejak muda memang petinju dan atlet lari Lampung.
Ia menayangkan secara langsung lewat akun Facebook-nya kegiatannya pagi ini. Puluhan sahabat di Facebook-nya mendoakan dan memberikan dukungan kepadanya.
“Terima kasih semuanya. Ayo berjemur dan olahraga yang ringan-ringan. Sambil duduk juga bisa,” kata Antoni Imam yang sejak pandemi membagikan nasi cinta kepada warga terdampak pandemi ini.
Sabtu kemarin, calon bupati Tony Eka Candra sudah mendaftar ke KPU. Antoni Imam juga hadir dalam percakapam virtual dengan KPU setempat.
“Alhamdulillah berkas pendaftaran lengkap. Jangan khawatir insya Allah pencalonan maju terus. Partai Golkar, PKS, dan Demokrat menjadi perahunya,” tutur Antoni Imam.
Selain olahraga, Antoni Imam juga makin rajin mengonsumsi sayuran dan buah-buahan serta vitamin.
Ia juga saban hari melakukan push up puluhan kali sehingga makin meningkatkan imunitas tubuhnya.
“Doakan saya ya. Alhamdulillah banyak yang mendoakan. Semoga corona ini segera lenyap dari muka bumi,” kata Antoni Imam. [Sugiono]