Jejamo.com, Pesawaran – Perwakilan peserta drum band junior dari Kabupaten Pesawaran tengah bersiap mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) drum band junior yang akan digelar oleh Pemerintah Provinsi Lampung, mulai 4 Februari 2017 ini.
Hal ini seperti yang dilakukan tim SMAN 1 Gedong Tataan, yang akan mewakili kabupaten Pesawaran dalam ajang tersebut, yang sedang berlatih di halaman GSG Pesawaran, Selasa, 24/1/2017.
Menurut pelatih Safri, ia dan rekannya didatangkan Pemprov Lamung untuk melatih salah satu kontingen Provinsi Lampung yakni dari Kabupaten Pesawaran.
Ia mengatakan, tugas melatih tim drum band di Pesawaran ini sangat singkat, namun para siswa sudah menguasai nada nada dan temponya. Akan tetapi untuk fisiknya belum tertata dengan rapih.
“Saya sudah satu minggu melatih tim Pesawaran. Sebenarnya,untuk waktu latihan maksimal itu enam bulan supaya fisiknya pun bisa tertata rapih,” ujarnya.
Meski waktu persiapan cukup mepet, Safri optimistis kontingan Kabupaten Pesawaran dapat meraih juara dalam Kejurnas nanti.
“Ssaya yakin kontingen Pesawaran sudah mampu untuk mengikuti di Kejurnas nanti. Ya sepuluh besar bisa lah di dapatkan walaupun latihannya sangat singkat,” ujarnya.(*)
Laporan Sugiono, Wartawan Jejamo.com