Rabu, Desember 18, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Tingkatkan Kualitas Pembangunan, Bupati Tulangbawang Barat Gandeng Arsitektur Kelas Dunia

Bupati Tulangbawang Barat, Umar Ahmad. | Mukaddam/Jejamo.com
Bupati Tulangbawang Barat, Umar Ahmad. | Mukaddam/Jejamo.com

Jejamo.com, Tulangbawang Barat – Keseriusan membangun Kabupaten Tulangbawang Barat dilakukan bupati setempat, Umar Ahmad dengan menggandeng arsitektur kelas dunia, Andra Martin yang telah meraih juara lomba arsitek bangunan visi Jepang tahun 1950.

Hal ini ia sampaikan dalam acara tanya jawab seminar daerah di halaman masjid Al- Amin Tiyuh Pulung Kencana, Sabtu, 02/04/2016

Dengan tenaga ahli tersebut, Umar Ahmad berharap dapat lebih maksimal menggali dan mengembangkan potensi Tulangbawang Barat, terutama di wilayah bantaran sungai Way Kiri.

“Kami akan mencoba menggali dan mengembangkan potensi dibidang flora fauna (tumbuhan dan binatang), adat, budaya dan kesenian yang ada di Tulangbawang Barat,” ungkapnya.

Dengan keahlian tenaga tersebut secara global, wilayah bantaran sungai Way Kiri akan dijadikan wajah kabupaten Tubaba melalui program Q Forest.

Sementara ini bangunan Islamic center dan sesat (balai adat) adalah hasil karya nyata arsitektur ternama dimaksud. Umar Ahmad meyakini bila arsitek kelas dunia itu dapat bekerja sama baik dengan tenaga yang tersedia di Tubaba, maka akan membawa kemajuan kabupaten Ragem sai mangi wawai menjadi maju lebih pesat.(*)

Laporan Buhairi Aidi dan Mukaddam, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini