Rabu, November 13, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Toko Tani Indonesia Provinsi Lampung Distribusikan 2,1 Ton Beras

 Toko Tani Indonesia  Provinsi Lampung | ist
Toko Tani Indonesia Provinsi Lampung | ist

Jejamo.com, Bandar Lampung – Sejak diluncurkan pada 11 Mei 2016 lalu, Toko Tani Indonesia  Provinsi Lampung telah mendistribusikan sebanyak 213.673 kilogram atau (2,1 ton) beras.

Beras yang didistribusikan tersebut  dalam bentuk kemasan 2 kilo dan 5 kilo melalui 41 Toko Tani Indonesia yang tersebar di Provinsi Lampung yakni di Kabupaten Lampung Tengah, Lampung Timur, Lampung Selatan, Tanggamus, Pesawaran dan Bandar Lampung.

Dalam rilis yang diterima jejamo.com, Selasa, 21/6/2016, Kepala Dinas Kominfo Provinsi Lampung Sumarju Saeni mengatakan, TTI bertujuan untuk menyeimbangkan harga saling menguntungkan di tingkat produsen maupun konsumen.

Sementara itu menurut Kepala Badan Ketahanan Pangan Provinsi Lampung Kusnardi, harga beras berkualitas di Toko Tani Indonesia mengalami penyesuaian, dari Rp7.500 per kilo menjadi Rp7.900 per kilo.

Menurut Kusnardi penyesuaian tersebut karena naiknya harga gabah di tingkat petani. Kenaikan harga beras tersebut berlaku mulai  Juni 2016 ini.(*)

Laporan Widyaningrum, Wartawan Jejamo.com

 

Populer Minggu Ini