Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Tol di Sabah Balau Sering Dijadikan Tempat Berfoto Anak Muda Lampung

Tol Lampung di Sabah Balau, Lampung Selatan, sering dijadikan tempat berfoto. | Ist
Tol Lampung di Sabah Balau, Lampung Selatan, sering dijadikan tempat berfoto. | Ist

Jejamo.com, Lampung Selatan – Jalan tol di Sabah Balau, Lampung Selatan, kini sering dijadikan tempat untuk berfoto anak-anak muda Lampung. Saban sore, apalagi akhir pekan, beberapa muda-mudi mengabadikan fotonya dengan latar tol ini.

Beberapa komunitas fotografer juga acap mengadakan event dengan latar pemandangan tempat ini.

“Kalau sekarang masih enak dipakai hunting. Kalau nanti sudah diresmikan dan digunakan, kayaknya enggak mungkin deh, kan sudah ramai,” ujar Tika, mahasiswi, kepada jejamo.com beberap waktu lalu.

Tika menambahkan, selain sebagai tempat foto-foto, yang utama ialah dengan adanya tol, transportasi makin lancar.

“Kan makin mudah ke mana-mana. Apalagi dari arah Bakauheni yang mau ke arah Terbanggibesar,” ujarnya.(*)

Laporan Ika Safitri, Kontributor Jejamo.com

Populer Minggu Ini