Jejamo.com, Lampung Timur – Pelaksanaan ujian nasional sekolah dasar di Lampung Timur diikuti 17.341 siswa. Peserta terdiri dari siswa SD negeri dan swasta sebanyak 15.170 orang, siswa madrasah ibtidaiyah negeri dan swasta 2.171 anak.
Hal ini diungkapkan Kepala Seksi SD Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga setempat Supramono di ruang kerjanya, Senin, 16/5/2016.
Supramono mengatakan, ujian nasional berjalan lancar. Mata pelajaran yang masuk dalam ujian nasional adalah Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA.
Ia mengimbau pengawas dan pihak sekolah tidak membantu siswa dalam mengerjakan soal dengan cara memberikan kunci jawaban.
“Biarkan siswa mandiri dalam mengerjakan. Ini wujud pendidikan berintergritas di Lampung Timur,” urainya.
Ia berharap, pelaksanaan ujian nasional tingkat sekolah dasar dari awal sampai Rabu mendatang tidak ada kendala berarti.(*)
Laporan Suparman, Wartawan Jejamo.com