Selasa, November 12, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Update Terbaru Chrome, Internetan Bakal Lebih Hemat Data

Google Chrome
Ilustrasi Google Chrome

Jejamo.com – Google baru-baru ini mengumumkan pembaruan pada perangkat Google Chrome untuk platform Androidnya bakal menghemat data lebih effektif. Melalui pembaruan fitur data server terbaru itu, pengguna Chrome bahkan mampu menghemat data internetnya hingga 70 persen.

 

Dikutip Liputan6 dari laman Ubergizmo, Rabu, 2/11/2105. Google kini diketahui telah menggulirkan pembaruan ini bagi pengguna Chrome di India dan Indonesia. Kedua negara ini dikenal memiliki pengguna internet terbesar namun tak punya jaringan yang memadai. Secara bertahap pembaruan ini kemudian akan disebar ke seluruh dunia.

 

“Dengan menyingkirkan gambar ketika memuat situs di koneksi yang lambat, maka data yang dihemat pengguna bisa sampai 70 persen,” tulis tim Google dalam halaman blog resminya.

 

Salah satu cara penghematan data ini yaitu dengan tidak memunculkan gambar ketika suatu situs web dibuka. Pengguna  kemudian dapat memilih semua atau  masing-masing gambar tadi untuk dimunculkan jika menginginkannya. Hal ini memungkinkan berselancar di web dengan lebih cepat dan murah meski ketika berada di jaringan lambat.

 

Untuk diketahui, Data Saver adalah sebuah fitur penghemat data yang ada di aplikasi Chrome. Fitur ini dapat digunakan oleh pengguna Chrome dari berbagai platform, yaitu Android, iOS, maupun Chromebook.

 

Fitur ini berfungsi untuk mengurangi jumlah data yang diunduh ketika mengunjungi sebuah situs web. Fitur ini dinilai sangat berguna untuk meningkatkan kecepatan akses internet meski dalam koneksi yang lambat.(*)

 

Liputan6.com

Populer Minggu Ini