Selasa, November 12, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Usai Juara Dunia 2016, Nico Rosberg Nyatakan Mundur dari F1

Pebalap F1 asal Jerman Nico Rosberg | ist
Pebalap F1 asal Jerman Nico Rosberg | ist

Jejamo.com – Kabar mengejutkan keluar dari pebalap Formula One (F1) Nico Rosberg. Pebalap Mercedes yang berhasil menjadi juara dunia F1 2016 itu mengumumkan mundur dari ajang balap jet darat tersebut.

“Saya telah mendaki sebuah gunung, saya telah berada di puncak, ini rasanya sudah tepat,” kata Rosberg dalam pengumumannya yang ia rilis lewat akun media sosial Facebook seperti dikutip dari BBC, Jumat, 2/12/2016.

Pengumuman itu tentu saja mengejutkan pasalnya pebalap berusia 31 tahun itu baru saja meraih gelar juaranya yang pertama setelah bergulat di dalam kokpit mobil F1 sejak 2005 silam. Sebelum tahun ini, dua musim terakhir, Rosberg bersaing ketat dengan rekan satu timnya, Lewis Hamilton dalam perburuan titel juara dunia namun selalu kalah.

Untuk gelar juara tahun ini pun Rosberg baru memastikan gelar juara dunia di seri terakhir yang berlangsung di Abu Dhabi pada 27 November silam. Rosberg pun menjadi pebalap ketiga asal Jerman, setelah Michael Schumacher dan Sebastian Vettel, yang mampu menjadi juara dunia F1.(*)

Populer Minggu Ini