Rabu, Desember 18, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Valentino Rossi Perpanjang Kontrak Hingga 2018 Bersama Yamaha

Rossi dan petinggi Yamaha | ist
Rossi dan petinggi Yamaha | ist

Jejamo.com, Qatar – Tak butuh waktu lama seperti yang pernah Valentino Rossi utarakan, akan memikirkan kelanjutan karirnya di MotoGP setelah serie ke 5 atau 6, pebalap asal Italia itu menyetujui perpanjangan kontrak hingga tahun 2018.

“Saya sangat senang mengumumkan Yamaha dan saya sudah memperpanjang kontrak dan akan melanjutkan kerjasama di MotoGP untuk dua tahun ke depan,” ujar Rossi, seperti dimuat Crash, Sabtu, 19/3/2016.

Keputusan Rossi ini menjawab serangkaian rumor yang menyebutkan dirinya akan bergabung dengan tim Suzuki atau pensiun dari arena MotoGP.

“Saya sangat puas dengan keputusan ini karena ini merupakan bagian dari rencana saya untuk terus berkompetisi di motorsport selama saya masih kompetitif dan nyaman di waktu yang bersamaan,” terangnya.

Bersama Yamaha, Rossi sudah mempersembahkan berbagai gelar. Pembalap berjulukThe Doctor itu mempersembahkan empat gelar untuk tim berlambang garpu tala tersebut.(*)

 

Populer Minggu Ini