Jejamo.com, Lampung Timur – Warga Kecamatan Batanghari, Sekampung dan Marga Tiga, Lampung Timur kembali mengeluhkan kondii jalan Provinsi yang melewati ketiga kecamatan tersebut. Pasalnya, hingga saat ini jalan yang sudah beberapa tahun rusak parah belum juga diperbaiki.
Dari pantauan jejamo Minggu 11/9/2016, sejumlah pengendara mobil dan motor harus berhati-hati, karena jalan berlubang dan berdebu. Kerusakan hampir terjadi di sepanjang jalan dari perbatasan dengan Kota Metro hingga ke Lintas Timur.
Afrizal, salah satu warga Desa Giri, Kecamatan Sekampung mengatakan, pemerintah Provinsi Lampung tidak serius menanggapi kerusakan infrastruktur yang hampir terjadi di seluruh kabupaten dan kota se-Lampung.
Menurutnya warga saat ini sudah bosan untuk menutup lubang-lubang besar di jalan tersebut. Sementara perbaikan tak kunjung tiba. “Dulu sempat dengar mau diperbaiki. Kami sudah senang mendengarnya. Bahkan bulan puasa kemarin sudah di lakukan pengukuran,namun sampai saat ini belm ada perbaikan,” tutur Afrizal.
Afrizal berharap, pemerintah Provinsi Lampung lebih serius menanggapi kerusakan jalan yang sudah sangat menggangu aktifitas warga. “Warga sudah bosan dengan janji-janji. Kami butuh jalan yang mulus agar bisa beraktivitas,” terangnya.(*)
Laporan Parman, Wartawan Jejamo.com