Senin, Desember 16, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Warga Banjarrejo Lampung Timur Gotong Royong Timbun Jalan Berlubang

Gotong royong warga di Desa Banjarrejo Lampung Timur. | Suparman/Jejamo.com
Gotong royong warga di Desa Banjarrejo Lampung Timur. | Suparman/Jejamo.com

Jejamo.com, Lampung Timur – Puluhan warga Banjarrejo, Kecamatan Batanghari, Lampung Timur, bersama jajaran TNI dan Polsek Batanghari, melakukan gotong royong menimbun jalan provinsi yang kondisinya rusak.

Martono, warga setempat, mengatakan, kegiatan gotong royong tersebut dilakukan karena melihat kondisi jalan yang sudah tidak bisa dilalui kendaraan roda empat. Pasalnya, jalan provinsi yang berada di desa ini adalah akses utama serta penghubung menuju Kota Metro.

Ia menambahkan, gotong royong ini ingin menunjukan kepada Pemerintah Provinsi Lampung yang seakan tutup mata dengan kondisi jalan provinsi yang ada di Lampung Timur, khususnya di Desa Banjarrejo.

Sebelumnya, warga setempat sudah melakukan beragam aksi protes lantaran jalan tak jua diperbaiki. Mereka pernah menanam batang pisang di jalan ini.

Lantaran tak diperbaiki, warga berinisiatif gotong royong agar jalan provinsi yang menghubungkan ke Kota Metro ini bisa dilalui kendaraan.

Camat Batanghari Rohiman menyambut baik gotong royong ini. Kata Camat, pihak pemda setempat sudah pernah mengajukan usulan agar ruas ini diperbaiki.(*)

Laporan Suparman, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini