Rabu, November 13, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Warga Kampung Empang Pasirgintung Bandar Lampung Reuni Akbar dan Halalbihalal

Reuni akbar dan halalbihalal warga Kampung Empang-Sukamampir II Kelurahan Pasirgintung, Bandar Lampung, Kamis, 7/7/2016. | Arif Wiryatama/Jejamo.com
Reuni akbar dan halalbihalal warga Kampung Empang-Sukamampir II Kelurahan Pasirgintung, Bandar Lampung, Kamis, 7/7/2016. | Arif Wiryatama/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Warga Kampung Empang-Sukamampir II, Kelurahan Pasirgintung, Bandar Lampung menggelar reuni akbar sekaligus halalbihalal untuk mempererat tali persaudaraan dan silaturahmi.

“Acara reuni akbar sekaligus halalbihalal ini baru pertama kalinya dilaksanakan,” kata salah seorang panitia, Riko Noviadi, saat diwawancarai jejamo.com, Kamis, 7/7/2016.

Menurutnya, acara ini dibuat karena melihat ada saudara yang saat itu bisa bertemu dengan teman mainnya. Kemudian, dari sana terlintas pemikiran untuk menggelar acara reuni akbar sekaligus halalbihalal agar sesama warga Kampung Empang bisa berkumpul kembali.

“Dari sana kami tindak  lanjuti dengan menghubungi per angkatan dan menjalin komunikasi melalui WA maupun SMS supaya warga yang merantau bisa hadir semua di acara ini,” ujarnya.

Ia menjelaskan, warga Kampung Empang sebenarnya membutuhkan acara reuni akbar ini karena setiap warga pasti memiliki kenangan masa kecil yang indah.

“Di sini nanti kami akan menghidupkan kembali cerita nostalgia masa kecil dengan saling bertukar cerita, misalnya, saat main gobak sodor, prosotan, dan lain sebagainya,” ungkapnya.

Acara ini dibagi menjadi dua sesi. Sesi pertama acara resmi dan sesi kedua talkshow empat generasi.

“Mereka nantinya bercerita tentang masa kecilnya dulu, sejarah dinamakan Kampung Empang. Selain itu acara ini ada doorprize juga melalui kupon yang diberikan untuk setiap warga yang datang. Doorprize ini akan diberikan melalui kuis yang pertanyaannya seputaran Kampung Empang,” ucapnya.

Ia berharap, acara ini mampu menginspirasi para generasi muda Kampung Empang, misalnya membuat lomba bola voli karena terakhir kali kegiatan ini dilaksanakan pada 1990-an.

“Harapan saya agar Kampung Empangkelurahan yang dulunya terkenal dengan kreativitasnya bisa bangkit lagi,” kata dosen Polinela Bandar Lampung itu.(*)

Laporan Arif Wiryatama, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini