Rabu, November 13, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Warga Tanjungkencono Lampung Timur Gotong Royong Perbaiki Jalan Rusak

Warga Desa Tanjungkencono, Kecamatan Way Bungur, Lampung Timur memperbaiki jalan yang rusak secara gotong royong, Kamis, 12/5/2016. | Suparman/Jejamo.com
Warga Desa Tanjungkencono, Kecamatan Way Bungur, Lampung Timur memperbaiki jalan yang rusak secara gotong royong, Kamis, 12/5/2016. | Suparman/Jejamo.com

Jejamo.com, Lampung Timur – Lambatnya perbaikan sejumlah jalan di Lampung Timur membuat warga kecewa. Warga Desa Tanjungkencono, Kecamatan Way Bungur, kemudian melakukan aksi peduli keselamatan pengguna jalan, Kamis, 12/5/2016.

Aksi peduli keselamatan pengguna jalan ini dilakukan karena ruas yang ada membahayakan. Mereka bergotong royong memperbaiki ruas yang rusak parah.

Seorang warga Desa Tanjungkencono Subadi mengatakan, kegiatan ini merupakan inisiatif dari pemuda dan masyarakat setempat.

“Karena enggak ada tanda-tanda diperbaiki, kami gotong royong perbaiki sendiri. Daripada membahayakan pengguna jalan,” kara dia kepada jejamo.com.

Para pemuda menutup lubang besar dengan menggunakan batu sisa pembangunan warga setempat.

Subadi berharap, pemerintah setempat segera menginventarisasi jalan yang rusak dan segera memperbaikinya.(*)

Laporan Suparman, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini