Jejamo.com, Lampung Selatan – Bupati Lampung Selatan Zainudin Hasan meluncurkan program angkutan perdesaan (angdes) gratis. Peluncuran kendaran itu secara simbolis dilakukan usai apel mingguan di Lapangan Korpri Pemkab Lampung Selatan, Senin, 5/2/2018.
Sebanyak 11 angkutan akan melayanai pelajar maupun masyarakat umum di wilayah Kecamatan Natar, Jati Agung, Kalianda, Bakauheni, Sidomulyo, Rajabasa, Way Panji, dan Palas. “Ini untuk melayani antar jemput anak sekolah dan juga bisa untuk masyarakat yang membutuhkan angkutan secara gratis,” ujar Zainudin.
Zainudin menambahkan, seluruh biaya operasional angdes tersebut akan ditanggung oleh Pemkab Lampung Selatan. Angdes itu akan dikemudikan oleh seorang anggota Satpol PP. “Semuanya gratis, mulai dari bahan bakar, sampai biaya perawatan dan honor pengemudinya ditanggung pemerintah,” terangnya.
Dia mewanti-wanti, bila pengemudi tidak diperkenankan meminta imbalan atau tarif kepada penumpang yang menggunakan jasa angkutan tersebut. “Jika ada yang minta-minta dan terdengar sampai ke saya, maka langsung saya berhentikan. Tapi jika ada yang memberi secara ikhlas lain halnya, rezeki itu sudah ada yang mengatur dan tidak akan tertukar,” tegasnya.
Zainudin berharap perusahaan-perusahaan yang ada di wilayah Lampung Selatan dapat ikut berpartisipasi mendukung program tersebut. Sehingga, jumlah armada angdes bisa bertambah. “Harapannya ke depan bisa bertambah, sehingga bisa menjangkau seluruh masyarakat yang membutuhkan angutkan gratis,” pungkasnya.(*)